JAKARTA,Nusantarahebat.co.id — Partai Persatuan Pembangunan (PPP) masuk barisan sebagai partai pengusung Pasangan Bakal Calon Luwu Agussalim dan Erwin Barabba.
Bergabungnya Partai Berlambang Ka’bah ini tentu menjadi kekuatan besar bagi kubu Pasangan calon dengan Akronim Aguswin itu.
Hal ini diketahui usai Pelaksana tugas (Plt) Ketua Umum Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Muhamad Mardiono menyerahkan surat rekomendasi B1KWK kepada calon bupati dan wakil bupati Luwu, Kolonel Inf Purn Agussalim, SH dan Erwin Barabba di Kantor DPP PPP, Menteng, Jakarta Pusat Jumat 23 Agustus 2024.
Dengan Begitu telah terjawab Siapa jagoan Partai Persatuan Pembangunan (PPP) di pilkada Luwu.
“Dukungan yang lebih kuat adalah dukungan doa, di samping juga kader akan melakukan kerja politik,” Ungkap Pll Ketua Umum Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Muhamad Mardiono saat menyerahkan Surat rekomendasi.
Pasangan AgusWin usai menerima SK, akan kembali ke Luwu menyapa masyarakat untuk memenangkan Pilkada 2024.
“Alhamdulillah. Terimakasih banyak kepada keluarga besar PPP atas amanah dan kepercayaan ini untuk memimpin Kabupaten Luwu,” ucap Kolonel Inf Purn Agussalim, SH, didampingi calon wakilnya Erwin Barabba.
Sebelumnya, AgusWin sudah menerima rekomendasi B1 KWK dari Partai Gerindra dan PDIP, kemudian di hari ini PPP ikut dalam Koalisi Pengusung pasangan Agussalim dan Erwin Barabba.