Luwu Utara,Nusantarahebat.co.id — Untuk kelima kalinya, Polres Luwu Utara kembali terima penghargaan sebagai pelaksana Anggaran terbaik pertama dalam kategori Satuan kerja dengan Pagu Besar diatas Delapan Miliar Rupiah yang diterima langsung Kapolres Luwu Utara, AKBP Muh. Husni Ramli dalam penganugerahan Era Treasury Award Tahun 2023 sekaligus Rapat Koordinasi Pelaksanaan Anggaran semestar I Tahun 2024 yang digelar Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara (KPPN) Wilayah Palopo, Selasa (5/3/2024).
Acara Treasury Award sendiri ditujukan untuk memberikan penghargaan kepada pemerintah daerah, satuan kerja kantor vertikal, serta dinas tingkat provinsi dan kabupaten/kota yang mempunyai kinerja pengelolaan keuangan terbaik.
Sebelumnya, Kepala KPPN Palopo, Ikhwan Mahmud dalam paparan memberikan apresiasi atas capaian polres Luwu Utara yang mampu mempertahankan prestasinya sebagai salah satu satuan kerja penggunaan anggaran terbaik untuk satker pagu besar dengan nilai sempurna setelah 4 tahun berturut-turut sejak tahun 2019 hingga 2022 juga mendapatkan penghargaan yang sama.
“Di momen ini saya ingin mengucapkan selamat kepada Kapolres Luwu Utara beserta seluruh jajaran yang saat ini masih dapat bertahan dengan nilai sempurna. Ini menunjukkan adanya kerjasama yang baik dalam perencanaan dan pengelolaan anggaran hingga patut dicontoh oleh satker lainnya.” ucap Iwan dalam sambutannya
Sementara itu Kapolres Luwu Utara, AKBP Muh. Husni Ramli yang di dampingi Kasi Keu IPDA Muh. Agus menyampaikan terima kasih dan dukungan seluruh jajaran personil yang sudah membantu terealisasinya pengelolaan anggaran yang baik di lingkup polres Luwu Utara sehingga gelar terbaik masih dapat dipertahankan.
“Terima kasih atas apresiasi yang diberikan kepada Polres Luwu Utara, semoga ini menjadi motivasi bagi kami di Polres Luwu Utara untuk terus mempertahankan apa yang sudah dicapai dan meningkatkan kinerja kami utamanya dalam hal pengelolaan anggaran. Ini semua juga berkat kerjasama personil dan jajaran polres.” ungkap AKBP Muh.Ramli usai menerima penghargaan di Aula KPPN Palopo.
Selain Polres Luwu Utara, treasury award 2023 untuk kategori satker pagu besar juga diberikan kepada Polres Palopo dan Polres Luwu Timur, UPBU Andi Djemma Masamba dan Lembaga Pemasyarakatan Palopo.